Selasa, 22 April 2014

Visit Bali (Again)-- 2014 -- Day 1

Hoaamsss,, Pelabuhan Ketapang jam 2 Dini Hari.. Ngantuk berat, tapi mas Bintoro, Tour Leader (TL) kami memaksa kami untuk bangun dan pindah daru Bus ke kapal penyebrangan menuju Pelabuhan Gilimanuk Bali. Sesuai yang dijadwalkan kami akan tiba di Negare sebelum shubuh :)
Adududuhh, Badan rasanya remuk redam duduk di Bus lebih dari dua belas jam, sampai di sebuah restoran besar di Negare, kami sholat shubuh, mandi, dan sarapan (terlalu pagi sebenarnya). And our journey starts here.. Tujuan wisata kami mungkin ga terlalu istimewa bagi yang pernah berkunjung ke Bali. Hari pertama kami berkunjung ke Tanah lot, Garuda Wisnu Kencana (GWK), dan Pantai Dreamland. Kunjungan hari pertama memang membutuhkan stamina yabg lebih. mengingat setiba dari Bali kami langsung mengunjungi tempat-tempat wisata tersebut. Capekkk, lelah, tapi ini Balii mameeennnn,,, ga boleh miss out sedikit puunnn :),, 
1. Tanah Lot
Pura Tanah Lot 
Ditempat ini kita bisa melihat Pura yang cantik ditengah pantai, which is ada dibelakang saya. Tapi sayang saat kami datang, air laut sedang pasang sehingga kami tidak bisa foto dengan Pura dari jarak dekat. Tapi viewnya memang baguss. Dihari itu turis yang banyak datang adalah turis dari China, selebihnya mungkin dari Eropa (some of them speak french). 

Garuda Wisnu Kencana (GWK)
2. Garuda Wisnu Kencana
Merupakan Patung Besar yang baru dibangun di Bali. Patung besar yang ada dibelakang saya adalah Patung dewa Wisnu. Sebenarnya ada lagi satu Patung besar, Garuda, dibelakang areal patung Wisnu ini, Tapi karena foto yang saya ambil beresolusi besar dan belum diresize jadi belum ke upload deh :p. singkat cerita patung ini digadang-gadang menjadi patung tertinggi menyaingi patung liberty (info dari mbok ketut guide kami). Pengerjaannya tapi belum selesai, bisa dilihat dibelakang bagian tangan dewa Wisnu belum dipasang. 
Dreamland
 3. Dreamland 
Merupakan pantai yang letaknya tidak terlalu jauh dari GWK, Pantainya bagusss pemandangannya. karna disertai pemandangan karang dan vila diatasnya. Tapi cuaca saat kami berkunjung sangat amat panass, banyak turis asing yang berjemur di siang bolong ini, kami orang indonesia yang takut item malah berteduh dan menikmati pemandangan dengan minum air kelapa muda hehehehe. fiuuhhh, di Dreamland kmi sudah amat kecapekan mengingat sehari semalaman kami belum bertemu dengan kasuuurr sama sekali. Ahirnya perjalanan berakhir jam 17.00, kami kembali ke Bus dan menuju Krishna untuk makan malam, kemudian kembalike Hotel. Saatnya istirahaaatttttt. itu cerita di hari pertama. bersambung lagiii. :)



0 komentar: